Puisi Alumni

Buat Sawo Matang yang Membiru Bermata Bulat (1995)

Bangkalan, September 1995

Dermaga waktu itu tak ada di darat
Tapi bukan berati bahtera tak jadi berangkat
Karena zamannya memang belum ada pesawat

Meski darat tak kunjung terlihat
Ditambah sinar dan suara kilat yang begitu kuat
Bukan berati perjalanan tak jadi memikat

Bukan karena ombak sedang istirahat
Dan bukan karena nahkoda jago silat
Dan juga bukan karena halusinasi 'cinta dianggap kilat'

Aku

Aku adalah penikmat kesedihan
yang benci akan kebencian

Aku cinta kebersamaan
Tapi aku tak takut kesunyian

Aku adalah pengejar mimpi
Yang tak suka persaingan

Aku akan jadi pemenang
Bila tak ada yang terkalahkan

Kadang aku berpikir terlalu dalam
Untuk menemukan kesalahan dan kesalahan

Aku suka bermain dengan perasaan
karena bersamanya ku temukan tangis

Tangis kepedihan..
Yang mengajak ku berbagi kebahagiaan

oleh N. A. Hilal (AR94)

Ibu

Converted from Rich Text
Dari Slamet untuk Amrie :
Ibu adalah puisi
puisi tanpa henti
puisi denyut nadi
puisi sampai titik
puisi tak seindah asli

Ibu adalah sumber
sumber tak pernah habis
sumber penuh maaf
sumber cinta sejati
sumber yang selalu memberi

Anakku.....

Kau adalah buah hatiku
Keraguan cinta yang ada dikalbu
Sirna seketika dalam kasih yang datang
Tergerak didalam kedamaian rasa

Katakanlah .....
Didalam kasihku padamu
Dan cintaku padamu
Engkau akan selalu ada dalam denyut jantungku
Keindahan gerak didalam rahimku
Saat engkau tersadar
Raga dan jiwamu telah menyatu dalam cintaku

Kayanya perbedaan indahnya keberagaman

siapa bilang berbeda tak serasi
siapa bilang beragam tak harmoni
yang seragam yanga sama memang serasi
tapi tak seksi

jangan merubah alam
masing masing punya sifat sendiri
ayam berteduh ketika hujan
itik berenang diwaktu hujan
kodok bernyanyi disaat hujan
tak seragam
justru asri ditengah taman

Page 7 of 9

Sekretariat

Ikatan Alumni Arsitektur ITB
  Jalan Taman Cilandak Raya No. 45
Cilandak
Jakarta Selatan 12430
   +62-75911338, 75911357
   +62-21 7659855
   :  admin@alumniaritb.net

©2024 Alumni Arsitektur ITB | Powered by GM-Portal